Kamis, 27 Agustus 2009

Spicy Chicken

Kalau anak -anak anda hobby makan Ayam,bisa jadi menu yang satu ini bakal menjadi alternatif bagi Anda. Tanpa mereka-reka apa bumbu2nya, sekarang udah ada bumbu instan untuk membuat Ayam Spicy dirumah anda. Yuk Cobain...



Bahan:
1 ekor Ayam (potong sesuai selera)
1 bungkus bumbu Spicy Chicken
Minyak secukupnya untuk menggoreng


Cara Membuatnya:
1.Bubuhi Ayam dengan bumbu Instan Spicy Chicken, simpan dalam kulkas selama 30 menit.
2.Goreng Ayam sampai kecoklatan,Angkat
3.Sajikan dengan sambal dan lalapan.

Minggu, 23 Agustus 2009

Telur Dadar Gembung Padang

Menu ini, biasanya dibuat pada saat menyajikan makanan kepada tamu yang sifatnya mendadak,atau menu alternatik penambah meu makanan yang sudah ada.Rasanya gurih dan enak. Telur Dadar ini ,alternatif dari Telur dadar biasa,cobain deh...


Telur Dadar Gembung Padang




Bahan:

2 butir Telur Ayam/Bebek
1/2 sdt Garam
1/2 butir Bawang Bombay,cincang kasar
1 sdt cabe halus
Minyak Goreng Secukupnya


Cara Membuatnya:

1.Aduk rata semua bahan kocok agak lama,kurang lebih 5 menit
2.Masukkan Kocokkan telur kedalam minyak panas, biarkan sisi bawahnya matang, kemudian balik hingga telur matang sempurna.
3.Sajikan selagi hangat.

Tips : Minyak sebaiknya agak banyak, sehingga kocokan telur terendam oleh minyak

Perkedel Jagung

Selain Bala-bala atau Bakwan Goreng, saya paling suka makan perkedel jagung.Dibulan puasa ini ngga ada salahnya membuat Menu ini untuk bukaan atau menu makan buka puasa anda...


Perkedel Jagung




Bahan:
2 buah Jagung Manis, serut dan blender kasar
1 batang Daun Bawang iris tipis
1 bungkus Royco rasa apa saja ( selera )
1/2 sdt Lada Bubuk
150 gr Tepung Terigu
100 ml air
1/4 sdt Garam ( jika suka asin)
Minyak untuk menggoreng, secukupnya


Cara membuatnya :
1. Campur semua bahan aduk jadi satu
2.Panaskan minyak goreng, sendok-sendok 1 sdm makan,masukkan ke minyak goreng,Goreng hingga matang.
3.Sajikan dengan sambal botol atau cabe rawit.

Jumat, 21 Agustus 2009

Strategi Berjualan Makanan ATM (Amati,Tiru,Modifikasi) ala Mas Mono....

Waktu hari Kamis malam yang lalu sudah lama, ngga sengaja puter2 Channel TV ke Metro TV.Ternyata lagi ada penayangan Welcome to BCA ,pas lagi talk show bisnis bersama Mas Mono si juragan Ayam Bakar terkenal di Jabotabek.Setelah menyimak banyak sekali inspirasi yang Mas Mono bagian kepada penonton pada saat Talk Show itu berlangsung.Terutama bagi pecinta dan pelaku usaha kuliner,baik yang sudah berjalan maupun yang baru mau memulai...
Ada beberapa point yang dapat disimpulkan pada acara Talk Show tersebut,yaitu:

1.Konsep,apa konsep yang kita tawarkan kepada konsumen.Apakah kita mau jualan Ayam Bakar, Nasi Uduk, Cakes atau Roti. Target pasarnya siapa? Anak muda, atau Keluarga.

2.Ciri Khas dan Citra Rasa, banyak orang jualan Ayam Bakar di Jakarta, untuk itu kita harus memberi ciri khas pada produk yang kita jual.Misalnya dari sisi rasa ayamnya,sambelnya atau outletnya yang nyaman dsb.

3.Kualitas produk, untuk mendapatkan Cita Rasa yang baik,tentu kita harus memiliki kualitas produk yang baik pula.

4.Promosi, dalam hal ini Mas Mono menyatakan, bahwa promosi dari Mulut ke Mulut lah yang banyak membantu dalam menjalankan usahanya.

Dalam usaha ini, Mas Mono selalu melakukan peningkatan kualitas sambil berjalan, pelayanan, mutu,menjaga hubungan dengan pelanggan maupun karyawan dan ciri khas.
Dalam kamusnya Mas Mono tidak segan-segan untuk melakukan strategi yang beliau sebut ATM ( Amati, Tiru dan Modifikasi ). Pada pemirsa, Mas Mono menyatakan untuk tidak pernah takut gagal. Pengusaha Ayam ini juga sering didaulat sebagai pembicara dibanyak Seminar Entreprenur di seluruh Indonesia untuk sharing pengalaman yang dapat menjadi banyak inspirasi bagi banyak orang.
Tentu tidak banyak yang tahu kalau Mas Mono ini, dulu hanya seorang penjual gorengan dorong di Jakarta yaitu saat beliau Hijrah ke Ibukota, Dan hari ini beliau telah menjadi pengusaha sukses berkat kerja keras dan ketekunannya. Anda Mau? Saya juga...

Selasa, 18 Agustus 2009

Always Mie Ayam...

Mie Ayam adalah salah satu favorit keluargaku juga, selain Martabak Manis,apalagi suami .Bagaimana ngga , sampai nyetok buat 5 hari kedepan.S ama dengan si Ayah,2 anakku juga suka sekali dengan Mie Ayam. Sebenarnya apa yang membedakan Mie Ayam yang satu dengan yang lain terletak pada jenis Mienya. Ada yang gepeng,bulat besar, atau bulat tipis. Untuk ukuran rumahan Mie Ayam siap pakai yang biasa aku beli adalah yang banyak dijual di Pasar Tradisional, untuk rasanya sudah lumayan enak. Sedangkan untuk ayamnya ada yang coklat pakai kecap atau putih,biasanya suka ditambah jamur untuk tambahannya.Begitu juga pangsit, dipasaran ada jenis pangsit khusus rebus atau pangsit yang untuk digoreng, jenis dan merknya bermacam-macam,tergantung selera,biasanya yang enak yang mengandung telur yang cukup,rasanya lebih renyah ketimbang yang hanya dicampur sagu.




Mie Ayam Pangsit


Bahan:
300 Mi ayam,rebus diair mendidih, tiriskan
4 lembar pangsit ,goreng
10 batang sawi hijau,potong celupkan di air mendidih
MSG (selera)
4 sdm Kecap asin

Bahan Ayam:
2 buah paha ayam,ambil daging,potong2 besar 1 cm
1 batang daun bawang,iris
2 sdm kecap manis ( kalau mau putih ngga usah pake)
100 cc air

Bumbu halus:
3 siung bawang putih
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam
1/2 sdt kaldu bubuk rasa ayam

Minyak Ayam:
100 cc minyak sayur
100 gr kulit dan lemak ayam

Kuah:
500 cc kaldu ayam ( buat dari rebusan paha ayam diatas yang sudah diambil kulitnya masak dengan api kecil )
1/4 sdt merica bubuk
1 sdt garam


Cara membuatnya:
1.Panaskan 3 sdm minyak,tumis bumbu halus hingga harum.Masukkan ayam,daun bawang,kaldu bubuk dan kecap manis (selera) kalau ayamnya mau putih ngga usah pake kecap.aduk rata.Tambahkan air sedikit saja biar ngga gosong,sampai bumbu terserap.
2.Kuah: rebus kaldu ayam,merica bubuk,dan garam hingga mendidih,biarkan diatas api kecil
3.Minyak ayam : panaskan lemak dan kulit ayam hingga harum dan keluar minyaknya tambahkan 50 cc minyak sayur,masak sebentar.angkat
4.Cara penyajian :
Tuang 2 sdm minyak ayam,1 sdm kecap asin,1/2 sdt MSG,masukkan mie ayam, aduk rata. Tambahkan sawi rebus,2 sdm ayam, dan pangsit
5.Sajikan selagi panas.

Untuk: 4 Porsi

Selamat Mencoba....


Senin, 17 Agustus 2009

Kue Kacang Special

Ini adalah kali ketiganya saya ikutan acara Events Weeknya NCC, setelah Pudding dan Masakan Indonesia...Kegiatan ini bisa diikuti oleh para peserta Cookingpreneur yang akan diadakan tgl 8 Agustus 2009 di Balai Kartini, saya tergoda untuk ikutan Cookies Week ini, tapi karena syaratnya harus ikutan Cookingpreneur yang jadi mundur lagi..karena saya belum yakin bisa ikutan acara ini...tapi hal itu berubah...karena tanggal 15 Juli kemarin saya sudah daftar sebagai peserta,dengan demikian otomatis saya bisa ikutan Cookies Week ini...senangnya.

Di acara Cookies Week ini saya mau berbagi Resep peninggalan Alm. Ibu saya yang selalu disajikan disaat Lebaran di rumah.Namanya Kue Kacang Istimewa....
Kue Kacang ini menjadi begitu istimewa karena dibuat hanya pada saat Lebaran tiba, cara membuatnya yang mudah, dan bahan-bahannya yang gampang didapat dan rasanya gurih dan renyah....


Kue Kacang Istimewa

Bahan-Bahan :

250 gr Kacang tanah sangrai ( kupas kulitnya )
400 gr Terigu
200 gr Minyak goreng
200gr Gula halus
1 sdt garam
2 kuning telur + 1 sdm mentega untuk polesan

Cara Membuatnya:

Sangrai kacang hingga matang, kupas kulit arinya hingga bersih. Tumbuk atau blender kacang hingga halus.
Campur tepung terigu, gula halus, garam,kacang tanah sangrai halus,dan terakhir masukkan minyak goreng aduk dengan spatula hingga tercampur rata.
Simpan adonan didalam kulkas selama kurang lebih 1 jam , tutup dengan plastik.
Setelah 1 jam, diamkan sebentar dalam suhu ruang, adonan siap untuk dicetak.
Taruh kue diatas loyang yang telah dipoles margarin, poles bagian atas kue dengan campuran kuning telur dan mentega. Panggang dalam suhu 170 derajat Celcius selama 25 menit hingga matang.

Buat yang telah mencobanya Kue ini bikin nanggih, pingin makan lagi dan makan lagi.

Kacang Sangrai yang telah dikupas ...



Kue Siap Panggang...



Kue Kacang Special...

Minggu, 16 Agustus 2009

Martabak Manis Original Versus Pandan

Suami dan anakku senang sekali makan Martabak Manis...setelah coba2 dari resep yang satu ke resep yang lainnya akhirnya dapat resep yang benar2 pas. Awalnya menggunakan teflon...tetapi setelah berkali2 kok ngga serat2nya yang muncul...martabak tanpa serat lebih mirip kue apem.Akhirnya suatu hari suami beli cetakan Martabak, tentunya setelah tanya2 yang murah,maklum cetakan kue martabak kan mahal banget.
Kemudian dicobalah resep yang biasa kita buat untuk dipanggang di cetakan Martabak yang baru dan hasilnya memuaskan..sangat2 mirip...serat2 banyak dan empuk.


Kemarin untuk yang kesekian kalinya bikin Martabak Manis di rumah...tiba2 ada ide buat bikin dengan aroma yang berbeda seperti aroma Pandan,akhirnya berhasil dan terciptalah Martabak Manis Pandan kesukaan anakku...Untuk mendapatkan Martabak Manis Pandan cukup diberi tambahan 1/8 sdt essense Pandan + 2 sdm perasan air pandan dan suji dari 10 lbr suji dan 2 lbr pandan...dan harumnya mmmh....



Resep Martabak Manis

250 gr terigu serba guna
325 ml air
1 bh telur
75 gr gula pasir
1/4 sdt garam
1/2 sdt baking powder

Untuk taburan:
1/8 sdt Soda Kue
1 sdm gula pasir untuk taburan

Untuk Polesan:
2 sdm Margarin
1 sdm Mentega
50 gr Keju Cheddar atau Meisis sesuai selera


Cara membuatnya

1.Kocok telur dan gula sampai gulanya rata.
2.Masukkan terigu,garam,baking , baking powder, dan air kocok sampai semua rata.
3.Diamkan adonan k/l 1 jam,
4.Untuk cetakan dengan diameter 18 cm adonan ini bisa jadi dua martabak, kalau diameter 26 atau besar hanya bisa jadi 1 martabak saja.
5.Sebelum memasukan adonan kedalam cetakan,tambahi 1/8 sdt Soda Kue kedalam adonan.Masukkan adonan k/l 300 ml kedalam cetakan dengan api sedang.Setelah adonan berlubang-lubang taburi dengan gula pasir.Dan ini waktunya mengecilkan api dan tutup cetakan dengan tutup panci.
6.Jika permukaan martabak sudah kering atau tidak basah lagi tandanya sudah matang.Angkat
7.Poles seluruh permukaan martabak dengan margarin, tambahi keju parut diatasnya.
8.Potong dua martabak tindih jadi satu,poles dengan margarin atau butter bagian atas martabak potong kotak sesuai selera.

Tips bikin Martabak Manis
1.Adonan harus didiamkan k/l 1 jam, jangan kurang.
2.Pengaturan api,api yang besar dapat menyebabkan martabak kurang bersarang dan cepat gosong bawahnya
3.Harus pakai cetakan asli martabak, atau pan yang tebal, berbahan dasar besi atau tembaga, Kalau pake teflon dijamin martabaknya lebih mirip pancake keras.


Selamat Mencoba dijamin naggih...gih...gih...

Kamis, 13 Agustus 2009

Selada Padang ala Dapur Oma

Ngga terasa udah mau bulan Ramadhan lagi...Kalau ngomongin Ramadhan ada menu khusus yang juga nongol disaat berbuka puasa yaitu Selada Padang.Khusus untuk dirumahku Selada Padangnya tidak pake Kacang tapi kuning telur.Mau tahu resepnya. Sangat mudah dan praktis...



Selada Padang ala Dapur Oma




Selada Padang ala Dapur Oma


Bahan:

1 bh Kentang,potong tipis-tipis goreng hingga kering
2 bh Timun, potong tipis-tipis
1 kuntum Daun Selada
2 btr Telur rebus,pisahkan putih dan kuningnya
1 sdm Bawang Goreng
4 bh Kerupuk Merah
1 ptg Nanas, potong kecil-kecil
1 sdt Lada
1 sdt gula
1 sdt garam

Cara Membuatnya:

1. Goreng Kentang yang sudah dipotong tipis sampai kering
2.Aduk ketimun yang sudah dipotong tipis-tipis rendam dengan garam dan cuka,sisihkan
3.Pisahkan kuning telur dan putih telur. Aduk kuning telur dengan lada dan gula sampai halus tambahkan dengan air rendaman ketimun,aduk rata ( untuk sausnya)
4. Tata dimangkok potongan daun selada, potongan putih telur,timun, nanas dan kripik kentang.Siram dengan saus.
5.Tambahkan 1 sdm bawang goreng dan kerupuk merah,sajikan


Rasanya yang khas dan segar sangat cocok untuk menu berbuka puasa.Selamat mencoba yaa..

Rabu, 12 Agustus 2009

Cake Decorating...

Cake Decorating adalah suatu pelajaran yang dibilang sulit juga ngga,dibilang gampang juga ngga.Seperti belajar bikin kue juga seperti itu...belajar yang yang tidak ada hentinya,gagal - coba lagi,gagal -coba lagi...terus seperti itu sampai menemukan formula yang pas.
Kemarin di event Cookingpreneur saya menyempatkan diri untuk membeli buku yang sudah saya incar-incar dari dulu yaitu buku Cake Decorating terbitana Gramedia yang dikeluarkan oleh NCC.Melihat buku ini saya jadi teringat buku Cake Decorating milik Mama yang dia beli semasa saya masih kecil dulu,namanya "Tata Hias Dasar untuk Kue Tart Cara Wilton".





Dimasa saya sekarang dimana anak2 saya berumur yang sama dengan saya waktu ibu saya membeli buku ini ,saya membeli buku Cake Decorating yang saya bilang lumayan lengkap untuk saat ini. Apa yang membedakan buku baru saya dengan buku Mama saya dulu...secara garis besar buku ini menggambarkan hal-hal yang hampir sama, hanya dalam aplikasi dan alat-alat yang sudah banyak perkembangan.Seperti dalam pembuatan Bunga Mawar, dulu paku mawarnya berbentuk lempengan stainless yang rata sedangkan sekarang berbentuk mirip paku.Dulu untuk menaruh bunga mawar digunakan kertas minyak,sekarang menggunakan Waffer Cone, terkesan rapi dan bersih.Untuk spuit dulu belum ada spuit rumput...Selain itu teknik Butter Cream belum mengenal namanya Frozen Butter Cream Transfer, yaitu melukis di menggunakan BC diatas plastik mika. Begitu juga Edible Image yaitu Proses penempelan gambar yang diprint menggunakan tinta yang mengandung gula yang layak dimakan.Atau Teknik Fondant atau Royal Icing (gula halus) dan Figurine yaitu proses membentuk figur berupa manusia, binatang, atau benda-benda lainnya dengan menggunakan Fondant.
Kalau melihat itu semua rasanya perjalannnya saya masih jauh...harus banyak belajar dan terus belajar...updated perkembangan memang harus terus-menerus dilakukan. Bagaimana kalau dimulai dari latihan membuat Butter Cream sederhana...Yuks!!!



Minggu, 09 Agustus 2009

Cookingpreneur NCC, Balai Kartini 08/08/2009

Tadinya udah rada malas mau ikutan even ini, al kisah ketika suatu hari lalu ketika saya membuka blognya mba Peni Respati untuk melihat2 hasil karyanya ,ngga sengaja saya melihat salah satu jawaban dari salah seorang pembaca blognya yang menanyakan dimana mba Peni kursus...ternyata dia kursus di NCC bersama mba Fat.
Langsung aja saya berpikir kalau begitu saya harus ikutan event ini karena saya yakin bakal banyak yang bakal saya dapatkan disana, selain sharing juga pengetahuan mengenai serba-serbi kuliner.
Pagi-pagi saya sudah siap -siap, sarapan keperluan Likha untuk sekolah, masak nasi goreng untuk keluarga untuk sarapan pagi itu.Setelah mandi waktunya minta izin sama si kecil, saya sedikit berbohong kepadanya, saya bilang saya mau jenguk orang dirumah sakit,maksudnya supaya dia ngga usah ikut saya.Dan ternyata si kecil intan mau mengerti.Setelah siap dengan membawa perangkat Camera Digital dan Walkman untuk merekam, saya berangkat menggunakan ojek dipagi itu. Si tukang ojek ngebut...padahal udah dua kali saya menegurnya untuk pelan-pelan, tapi tidak dihiraukannya.Terpaksa saya berpegang erat kepegangan dibelakang motor itu, takut terjatuh, maklum selama ini kalau naik motor bareng suami ngga pernah ngebut.
Sampai disana dengan PDnya saya mulai mencari posisi enak untuk duduk, setelah 2 x pindah saya mendapat tempat duduk yang enak pas didepan meja demo masak. Setelah SKSD sama teman-teman disamping saya, akhirnya kami bertukar kartu nama dan ngobrol ngalor ngidul...ya apalagi bahasannya kalau bukan tentang kue, kue dan kue...
Acara pun dimulai, sebelumnya sempat terjadi huru-hara perfotoan ria warga NCC didepan panggung, biasa... foto Narsis...hehehe.Eh tanpa pikir panjang langsung saja saya daulat Mba Peni untuk foto bareng saya...beliau ramah sekali ,mungkin karena sudah terbiasa kali ya...akhirnya kami pun berfoto dibantu teman sebelahku tadi.


Acara dimulai, berawal dari curhatan Ibu Fatmah sang empunya acara .Dilanjutkan dengan testimoni dari Mba Peni dan Mba Ika, disambung dengan obrolan singkat dari pihak sponsor Tupperware.
Sampai tengah hari, acara memang terkesan serius...tapi setelah makan siang dan Ibu Fatmah mulai berbicara di panggung lagi...acara mulai mencair...teriak2an dan tawa dari peserta yang rata - rata perempuan dan Ibu-Ibu mulai mengisi ruangan.


Yang paling seru ketika acara Doorprize...kelihatan sesama peserta udah mulai nge-blend ketawa bareng,cela-celaan kecil mulai terdengar sayup-sayup.




Akhirnya, sore itu berakhir juga pertemuan di Balai Kartini, acaranya seru dan penuh makna.Sebagai orang yang baru nyemplung di komunitas NCC saya puas dengan acara itu...Fun and Worthed...Sampai jumpa di event berikutnya yang lebih seru lagi...

Jumat, 07 Agustus 2009

Cake Putih Telur

Kemarin kan sempat bikin kue kering lumayan banyak, maksudnya buat dijual lebaran nanti.
Pas liat stok putih telur udah lumayan banyak ( semangkok ) pikir2 dibuat apa ya ...putih telur sebanyak ini.Akhirnya bongkar2 resep lama, ketemu resep dari Nova tahun lalu namanya Cake Putih Telur.
Cake Putih Telur

Setelah jadi, lumayan juga untuk teman minum teh disore hari atau sarapan, dan yang penting putih telur ngga kebuang percuma...

Bahan :

400 gr putih telur
200 gr gula pasir
175 gr tepung terigu
25 gr susu bubuk
200 gr margarin,lelehkan
1 sdt teh kulit jeruk lemon, parut ( bisa diganti dengan essence vanila )
1 sdt coklat pasta

Cara Membuat :
1.Kocok putih telur sampai setengah mengembang, masukkan gula pasir sedikit demi sedikit sambil terus dikocok,hingga mengembang.
2. Tambahkan tepung terigu dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
3.Masukkan margarin leleh, aduk rata.Bagi adonan menjadi dua bagian.Satu bagian ditambah kulit jeruk atau essence vanila dan sisanya ditambah coklat pasta, aduk rata.
4.Sendokkan adonan cokelat dan putih bergantian kedalam loyang tulban 22 cm yang sudah diolesi margarin.Panggang dalam oven selama 30 menit dengan suhu 170 derajat celcius.


Semoga berguna,dan Selamat mencoba...


Salam,

Wida Tania

Minggu, 02 Agustus 2009

Kue Kering Lebaran 1431 H

Menjelang hari Raya Idul Fitri 1430 H Dapur Oma menawarkan beberapa Kue Kering Klasik yang sayang kalau anda tidak mencobanya....


Kaastengel

Rp.60,000 / toples ukuran 500 gr


Nastar

Rp.55,000 / Toples, ukuran 500 gr
Puteri Salju

Rp.50,000/ Toples, ukuran 500 gr

Lidah Kucing Keju

Rp.50,000/ Toples, ukuran 500 gr

Kue Kacang Special

Rp.35,000/ Toples ukuran 500 gram


Speculaas

Rp.50,000/ Toples ukuran 500 gr






Semua terbuat dari bahan-bahan pilihan dan terbaik, tersaji untuk Anda.
Menggunakan Roombutter Keju Ayam dan Produk Lokal terbaik..

** Harga diatas Belum Termasuk Ongkos Kirim
.